TINDAK TUTUR DIREKTIF DALAM PEMBELAJARAN MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
DIRECTIVE SPEECH ACTS IN INTRODUCTION TO SPEAKING SKILLS OF INDONESIAN LANGUAGE AND LITERATURE EDUCATION
DOI:
https://doi.org/10.52333/didactique.v5i1.439Keywords:
tindak tutur direktif, pembelajaranAbstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena tuturan penggunaan bahasa, khususnya bahasa tuturan direktif meliputi (1) permintaan, (2) pertanyaan, (3) perintah, (4) larangan, (5) menyetujui dan (6) nasihat yang dituturkan oleh mahasiswa semester 1 dalam pembelajaran Pengantar Keterampilan Berbicara program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, yang dianalisis dari fenomena penggunaan bahasa ini adalah penerapan enam bentuk tindak tutur direktif mahasiswa. Data yang ada pada penilitian ini ialah tindak tutur direktif dalam rekaman video pembelajaran yang bersumber dari mahasiswa berupa tuturan-tuturan pada dialog yang terdapat dalam vidio. Teknik dalam penelitian ini menggunakan teknik interaktif yaitu reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan validasi. Dalam proses pengumpulan data peneliti melakukan analisis data dengan mencari dan menyusun secara simetris data yang diperoleh dari hasil dokumentasi, observasi, simak dan catat. Hasil penelitian ini menyatakan ada beberapa penerapan bentuk tindak tutur direktif meliputi tuturan permintaan, pertanyaan, perintah, menyetujui dan nasihat yang diucapkan oleh penutur. Penutur dalam penelitian ini adalah mahasiswa pada saat pembelajaran di kelas dengan menggunakan metode diskusi sebagai alat komunikasi saat penutur mengucapakan atau memberi tuturan pada mitra tutur yang tidak lain adalah rekan kelasnya.
Kata kunci : tindak tutur direktif, pembelajaran
References
Arikunto, Suharsimi. (2014). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Hidayah, Tuti dkk. (2020). Analisis Tindak Tutur Lokusi, Ilokusi, dan Perlokusi Pada Film "Papa Maafin Risa". FKIP: Siliwangi.
Hermaji, Bowo. (2021). Teori Pragmatik. Yogyakarta: Magnum Pustaka Utama.
Leech. (2011). Prinsip-Prinsip Pragmatik. Jakarta. Universitas Indonesia Press.
Nadar, F. X. (2013). Pragmatik & Penelitian Pragmatik. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Rohmadi, Muhammad. (2017). Pragmatik: Teori dan Analisis. Surakarta: Yuma Pustaka.
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian dan Pengembangan. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Tarigan, Hendry Guntur. (2009). Pengajaran Pragmatik. Bandung:
Angkasa Bandung
Wijana, Rohmadi. (2011). Analisis Wacana Pragmatik Kajian Teori Dan Analisis. Surakarta: Yuma Pustaka.
Yule, George. (2014). Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Additional Files
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ratih Utami Ramadhaniati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.